Kamis, 25 Januari 2018

TRAILING



Dalam berkegiatan OM ada teknik lain yang perlu diketahui adalah Trailing.


 foto : berjalan dengan teknik trailing dimana punggung tangan menyusuri dinding


 Trailing adalah gerakan menggunakan punggung tangan untuk menyentuh dengan ringan dalam mengikuti sebuah permukaan datar seperti dinding, meja, dll.

Trailing berfungsi juga untuk  mengetahui  serta     mengorientasi  luasnya suatu  ruangan atau benda  yang permukaannya  luas, misal permukaan  meja. 

Selain  itu, trailing juga  berfungsi  untuk  mengidentifikasi  adanya  suatu bahaya  dari benda-benda  kecil  misalnya  paku  yang  menancap  di  meja  atau  dinding.

Dan kenapa yang dipergunakan adalah punggung tangan dan bukan telapak tangan? Karena apabila ada paku atau tonjolan yang membahayakan tidak melukai telapak tangan yang lebih tipis kulitnya dan lebih sensitive daripada punggung tangan.


Note :
1. tulisan dirangkum dari berbagai sumber
2. abaikan ekspresi model

#orientasimobilitas
#OM
#tongkat
#whitecane
#tunanetra
#pedulitunanetra
#rabupeduliAbk
#peduliAbk
#aksesibilitas
#anaktunanetra
#belajar
#balqiz
#twins

Tidak ada komentar: